PT Eurokars Motor Indonesia resmi memperkenalkan sejumlah Garasi mobil terbarunya. Salah satu diantaranya adalah Mazda6 Estate . Mobil ini merupakan kendaraan berjenis estate atau station wagon. Mobil Mazda terbaru ini hadir dengan desain eksklusif dan menarik, berikut sentuhan khas Mazda. Langkah Mazda menghadirkan mobil baru ini bisa dibilang berani. , sejauh ini masyarakat Indonesia tidak terlalu akrab dengan kendaraan jenis estate dan cenderung lebih memilih mobil sedan. Akan tetapi Mazda tidak mengurungkan niat untuk menghadirkan mobil tersebut. Sekilas informasi, Estate atau station wagon merupakan mobil yang dirancang dengan mengadopsi basis sedan. Bedanya bagian atap belakangnya dibuat memanjang hingga ke atas bagasi. Hal ini membuat ruang bagasi menyatu dengan ruang penumpang dan membuatnya memiliki pilar D. Menengok spesifikasinya, Mazda6 versi station wagon tidak jauh berbeda dengan versi sedan. Mobil ini tetap mengandalkan mesin dan transmisi ya...